-->

Tips dasar bermain Durango : Wild Lands

tips-durango-indonesia

Durango, game android yang bertema survival ini sudah banyak dimainkan sejak Nexon membuka pra pendaftarannya Januari 2018 yang lalu. Game Durango juga dapat dimainkan secara online bersama sama dengan player lain termasuk dalam kategori salah satu Top Permainan Gratis MMORPG pada Google play store.

Dengan latar belakang tempat di jaman Dinosaurus Game memberikan para pemainnya kebebasan untuk berburu dinosaurus dan membangun tempat tinggal.
tips-durango-indonesia
Untuk bisa bertahan hidup, di dalam game Durango ini kamu dapat membangun pertanian, memasak, membangun aliansi dan mengeksplorasi pulau pulau lain yang diantaranya adalah milik aliansi lain

Nah Disini gamepedia akan sedikit tips bermain Durango, Yuk simak

Pertama, Pilih Kelas yang cocok untuk awal permainan
Diawal permainan kamu akan diberikan pilihan seperti apa karakter yang kamu ingin mainkan, terdapat 16 pilihan yang bisa kamu pilih. Kamu mungkin bisa memilih karakter yang sesuai dengan apa yang kamu mau. Tetapi untuk yang baru bermain game Durango ini. Gamepedia memberikan 3 Class yang paling cocok untuk pemain pemula.

Job Seeker
Class ini merupakan class yang memiliki banyak spesialisasi, Alasannya class ini memiliki pertahanan yang menyeluruh dengan darah, armor, dan regenerasi darah yang paling baik di antara class lain. Sangat cocok untuk pemula.

Soldier
Kalau kamu menyukai yang gagah dan sedikit agresif. Ini adalah pilihan yang cocok untukmu selain itu class ini memiliki kemampuan yang sangat baik dalam pertempuran jarak dekat.

Engineer
Seorang engineer akan tetap seorang engineer kalau terdampar di laut, dengan class ini kamu akan mudah dalam membuat alat alat maupun senjata untuk bisa bertahan hidup. Dan class ini tetap rekomended untuk di mainkan untuk pemula.

Kedua, memilih class yang serba bisa.
Meskipun 3 class di atas sangat bagus untuk pemula. Akan tetapi ada sebagian orang yang menyukai gaya bermain solo. Dengan begitu player seperti ini cenderung lebih cocok untuk memilih class yang ideal untuk segala kondisi. Nah 2 class ini sangat cocok untuk player yang suka solo. Dengan kemampuan bertahan yang lebih baik dan skill dalam mempertahankan makan. Karena dalam game Durango ini sumber daya merupakan bagian yang amat penting tidak peduli seberapa kuat karakter kamu. Karena meskipun kuat tapi kelaparan adalah hal yang sia sia. Dengan skill yang bisa provide makanan itu akan membantumu masuk dalam grup apapun.

Homemaker
Gak bisa diragukan lagi kalau class yang satu memiliki spesialisasi dalam memasak dengan begitu kamu gak usah khawatir untuk mudah mati karena kelaparan. Selain itu makanan yang dimasak pun menyediakan buff khusus yang menambah keuntungan dalam memilih class ini.

Student
Mahir dalam Gathering adalah kemampuan yang dimiliki class yang satu ini, dengan jiwa mudanya yang energik. Class ini bagus untuk memtik buah buahan dan mencari bahan bahan bangunan. Meskipun sekilas kemampuan ini tidak begitu berguna secara langsung untuk survive yang gak terlalu butuh spesialisasi. Ini lah mengapa hanya class ini yang di temukan di middle pack.

Ketiga, Berfikir untuk jangka panjang
Bertahan hari demi hari memang hal yang dibutuhkan dalam game ini tetapi dengan kamu membuat rencana untuk waktu yang akan datang itu lebih baik. Seperti membuat desa setidaknya itu membuat kamu tidak repot dalam survive hari demi hari. Nah ketiga class ini dapat membuat item lebih baik. Sayangnya class class ini agak sulit dimainkan di awal permainan. Karena class ini tidak begitu handal dalam bertahan hidup.  Tetapi peran mereka amat dibutuhkan oleh class class lain.

Attendant
Class yang satu ini memiliki spesialisasi dalam Cloth Crafting, meskipun sepertinya memang tidak terlalu seru kedengarannya. Tapi dalam game Durango ini bertahan hidup itu adalah poin utamanya. Dengan pakaian yang lebih baik itu akan meningkatkan stat utama dan menambah kapasitas carrying. Class ini cocok untuk bekerja sama dengan survivor lainnya.

Office Worker
Dalam game Durango bangunan juga hal yang lumayan penting, Bahkan Office Worker yang seharusnya bekerja di kantor dalam game Durango ini berubah menjadi pekerja spesialis kontruksi di alam liar. Class ini sedikit mirip posisinya dengan Attendant dimana ia tidak terlalu berguna apabila bermain sendiri. Akan tetapi mereka hebat apabila berkelompok dengan survivor lain.

Farmer
Class ini sangat berguna untuk bertani, dan bagus dalam crafting farming tools dan membuat pupuk. Akan tetapi sayangnya class ini akan kurang menonjol apabila desa sudah didirikan.

Keempat, Ambil skill tambahan
Meskipun class sudah memiliki keunggulan masing masing akan tetapi itu bukan berarti mereka tidak membutuhkan skill lainnya untuk survive. Nah dibawah ini akan kita sebutkan skill tambahan yang dibutuhkan untuk survive dalam game Durango ini.

Surviving
Peningkatan ini akan terasa dalam gathering resource, membuat shelters, dan membuat alat alat.

Slaughter
Meningkatkan skill untuk mendapatkan daging, leather, dan tulang dari hewan hewan yang mati.

Archery
Peningkatan ini akan menaikan jarak jauh serangan, seperting sling, crossbow dan panah.

Penutup.
Nah setelah kamu sudah memahami semuanya sekarang tinggal kamu memutuskan kamu ingin bermain dengan secara Individual atau berkelompok dengan pemain lain.

Sekian tips dasar dalam bermain durango yang bisa share ke kalian, kalau ada tambahan silahkan komen di bawah ya.

Salam Gaped.

0 Response to "Tips dasar bermain Durango : Wild Lands"

Posting Komentar

iklan 2

iklan 3

iklan 4